Advertisements

Menghitung Soal Mekanika Teknik (bag.1) Metode Cremona

Metode Cremona dalam Soal Rangka Batang Mekanika Teknik

Sebagai mahasiswa teknik sipil. pasti akan mempelajari tentang mekanika teknik. dimana di dalam kuliah ini diajarkan konsep paling dasir dalam teknik sipil, yaitu statika. Ada banyak metode yang dapat digunakan dalam menyelesaikan berbagai soal statika. terutama dalam soal rangka batang kita akan dikenalkan tentang metode Cremona.

ada dua macam soal dalam mekanika teknik.
1. mekanika statia tertentu
2. mekanika statis tak tentu.
yang membedakan dua jenis ini ada pada banyaknya gaya yang bekerja pada rangka batang. dalam mekanika statis tertentu terjadi 3 jenis gaya yang bekerja. sedangkan untuk mekanika statis tak tentu lebih dari 3 jenis gaya, bisa 4 dan lebih.
Cremona adalah nama
orang yang pertama kali menguraikan diagram tersebut. (Luigi Cremona , Italia) ! Pada metode ini skala gambar sangat berpengaruh terhadap besarnya gaya-­‐gaya batang.
PANJANG GARIS PADA DIAGRAM CREMONA = BESARNYA GAYA-­GAYA BATANG
dengan digunakannya SKALA GAMBAR

metode ini juga termasuk pada metode grafis.
berikut adalah langkah-langkanya :
1. Gambar dengan teliti dan benar semua konstruksi rangka batang (hati-hati dalam
menentukan skala gambarnya).
2 . Cek, apakah konstruksi rangka batang sudah termasuk statis tertentu.
3 . Be rilah notasi atau nomor pada setiap batang dan titik buhul.
4 . Gambar gaya-gaya luar atau beban yang bekerja.
5 . Cari reaksi-reaksi perletakan akibat adanya gaya luar dengan cara grafis.
6 . Setelah reaksi-reaksi perletakan diperoleh, mulai menggambar poligon gaya (dengan
skala) yang tertutup dan saling kejar (garis poligon digambar dari garis yang sejajar
dengan beban dan batang).
7 . Diagram Cremona dimulai dari titik buhul dengan dua batang yang belum diketahui
besar gaya batangnya.
8 . Kemudian langkah berikutnya menuju pada titik buhul yang juga hanya mempunyai
dua gaya batang yang belum diketahui besarnya.
9 . Apabila arah gaya batang menuju pada titik buhul yang ditinjau maka batang itu
merupakan batang tekan atau negatif (-) sedangkan bila arah gaya batang itu
meninggalkan titik buhul yang ditinjau maka batang itu merupakan batang tarik atau
positif (+).

selengkapnya dalam bentuk PPT dapat didownload GRATIS disini

terimakasih atas kunjungannya ^_^
Menghitung Soal Mekanika Teknik (bag.1) Metode Cremona Menghitung Soal Mekanika Teknik (bag.1) Metode Cremona Reviewed by FAJAR'S WORLD on 07.30 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Gambar tema oleh mariusFM77. Diberdayakan oleh Blogger.